Recent Posts

Kirab Ramadhan 1444 H Masjid Al Mukarromah Disambut Antusias Masyarakat

TWEETUP
Rabu, 22 Maret 2023, 12:41 AM WIB Last Updated 2023-03-21T17:41:10Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini
Ramdansyah ketua umum yayasan (masjid) Al Mukarromah didampingi sejumlah pengurus naik sado (delman) keliling Koja untuk sambut 1 Ramadhan 1444 Hijriah (Foto Istimewa)


Jakarta, TWEETUP.ID - Masyarakat antusias sambut kirab ramadhan 1444 H yang digelar Yayasan Al Mukarromah, Koja Jakarta Utara (Jakut), Selasa 21 Maret 2023, malam. 


Warga yang mengetahui akan ada kirab ramadhan, antusias menunggu iring-iringan peserta kirab di pinggir jalan.


Iring-iringan peserta kirab itu terdiri dari dua unit delman, sepuluh unit mobil pickup, dan 2 unit mobil odong-odong.


Ketua Umum Yayasan Al Mukarromah Ramdansyah ikut dalam kirab tersebut, dia duduk di delman yang berada di barisan terdepan.


Selain itu, peserta kirab lainnya adalah Ketua Dewan Kehormatan Masjid (DKM) Al Mukarromah, Ustadz Fajar.


Di barisan belakang terlihat juga, Ikatan Remaja Masjid Al Mukarromah atau lebih dikenal dengan nama Ikram.


Saat kirab, Ikram juga terlihat membagi-bagikan selebaran berisi jadwal imsakiah tahun 2023. Kepada masyarakat yang menyambutnya di pinggir jalan.


Ramdansyah yang juga dikenal sebagai  Pengamat Pemilu dari Rumah Demokrasi menjelaskan Masjid Al Mukarromah usai kirab mengatakan cuaca cerah giat kirab berlangsung semarak.


"Alhamdulillah, kirab yang digelar Masjid Al Mukarromah berjalan lancar, masyarakat juga antusias menyambutnya," katanya usai kirab.


Adapun rute Kirab Ramadhan Mukarromah dimulai dari jalan Mangga, Koja Jakarta Utara. 


Melalui, jalan Menteng,  jalan mantang, jalan mindi, jalan Maja, jalan mundu, jalan Manggar (belakang kecamatan Koja).

Serta melalui jalan semangka, jalan cemara, jalan waru, jalan Kramat Jaya hingga putaran ujung Islamic Center hingga kemudian menuju Masjid Al Mukarromah Koja. 


Dijelaskan Ramdansyah,  Masjid Al Mukarromah sebagai masjid yang tertua di Jakarta Utara yang didirikan sejak tahun 1968 turut menyambut datangnya Ramadhan 1444 Hijriah.  





"Semoga kita semua bisa melaksanakan rukun islam yang ketiga ini dengan baik, ibadah puasanya full, nggak bolong-bolong," harapnya.


Ramdansyah yang pernah menjabat sebagai Ketua Panwaslu DKI Jakarta 2008/2009 dan 2011/2012 berkata demikian karena dia meyakini, bulan Ramadan merupakan bulan istimewa yang memberikan banyak kesempatan bagi umat muslim mengumpulkan banyak pahala. 


"Bukan hanya ibadah puasa, berbagai ibadah lain yang dilakukan di bulan Ramadan akan menjadi amalan yang berlipat ganda," katanya.


Ramdansyah juga mengatakan, selain menggelar kirab ramadhan, Masjid Al Mukarromah juga menggelar berbagai kegiatan saat Ramadhan. 


"Untuk kegiatan Ramadhan Al Mukarromah, kita mengadakan pengajian yang digelar jelang buka puasa. Serta memberikan takjil kepada sekitar 500 jamaah selama 30 hari," ujar Ramdansyah.


Selain itu, Yayasan Al Mukaromah juga akan menggelar Ngaji Layanan Publik bersama dengan Komisioner Ombudsman RI Hery Susanto, pada  tanggal 29 Maret 2023. 


Direncanakan Hery Susanto akan didampingi narasumber dari PT Pelindo (Persero) yang kantor  pusatnya yang baru berada di Kecamatan Koja, Jakarta Utara. 


Kemudian Yayasan Al Mukarromah, juga akan melakukan pembagian makanan untuk fakir miskin di 3 RW di Kecamatan Koja. 


"Yakni RW 08, 09 dan 17 Kelurahan Lagoa Kecamatan Koja," katanya.


Pembagian makanan tersebut direncanakan tanggal 3, 8 dan 12 April 2023 di halaman Masjid Al Mukarromah. 

"Kami bekerja sama dengan lembaga Food of Indonesia untuk membagikan sekitar 3.600 makanan sehat selama 3 hari," jelas Ramdansyah.


"Selain itu, kami juga menggelar kegiatan rutin sholat wajib dan tarawih," pungkasnya. @achries


Komentar

Tampilkan

Terkini

-->