TWEETUP.ID - Bupati Kabupaten Kuningan Jawa Barat, periode 2003-2013 Aang Hamid Suganda, meninggal dunia di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta, Senin 20 Juni 2022, malam.
Dikutip dari halaman resmi Kuningankab.go.id, sebelumnya Aang menjalani perawatan intensif di RS Harapan Kita, Jakarta, beberapa saat. Almarhum kemudian mengembuskan napas terakhirnya sekitar pukul 22.55 WIB.
Pria yang akrab di sapa Aang ini, lahir di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat pada 15 Desember 1942. Dia menjabat sebagai Bupati Kuningan selama dua periode, tahun 2003-2008 dan tahun 2008-2013.
Aang meninggal di usia 80 tahun dan meninggalkan lima orang anak, Rini Anggraeni, Erik Irawan Suganda, Lea Meirina Oktaviana, Sonya Puspasari Suganda, dan M Ridho Suganda, yang saat ini menjabat Wakil Bupati Kuningan.
Pihak keluarga menyebut proses pemakaman akan berlangsung pagi ini. Rencananya, jenazah almarhum akan dikebumikan di Pemakaman Umum Syekh Muhibat Kelurahan Winduhaji.
Acep Purnama, Bupati Kuningan menyampaikan, ungkapan duka mendalam terhadap Aang dan keluarganya. Aang merupakan sesepuh sekaligus tokoh Pembangunan Kabupaten Kuningan.
"Saya atas nama keluarga dan Bupati Kuningan turut berduka yang sedalam-dalamnya. Semoga almarhum ditempatkan di tempat yang mulia dan keluarga diberikan ketabahan,” kata Acep di rumah duka. ***
kontributor H Aboy