masukkan script iklan disini
Salah satu rangkaian kegiatan Gesat Rider di Pantai Pangandaran. (Istimewa) |
Koordinator Gesat Rider Adrian Padmadisastra mengatakan peserta touring tidak hanya mereka yang berkantor di Gesat saja tetapi juga ASN dan Non ASN yang berkantor di seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) Jabar.
"Pesertanya sekitar 500 dari 1.000 rider yang ditargetkan," kata Adrian.
Adrian menjelaskan kegiatan yang dimulai Sabtu 1 Februari 2020 dan berakhir Minggu 2 Februari 2020 kemarin, adalah kegiatan kelima yang diselenggarakan Gesat Rider.
Jumlah peserta kegiatan tahunan ini juga terus bertambah dari awalnya hanya 20 orang pada tahun 2016, menjadi 80 orang pada tahun 2017, selanjutnya naik kembali menjadi 200 orang pada tahun 2018, 250 orang tahun 2019 dan 500 orang di tahun 2020.
Gesat Rider touring ke Pangandara bukan untuk senang-senang tetapi melakukan kegiatan bakti sosial (baksos) seperti memunguti sampah yang berserak di pantai dan merehabilitasi beberapa rumah penduduk setempat.
"Dananya dari urunan tidak ada bantuan Pemprov Jabar. Sebab semua peserta touring bayar. Dan uang itulah yang selanjutnya dimanfaatkan untuk kegiatan baksos," katanya.
Harapannya dalam kegiatan Geset Rider tahun 2021 mendatang jumlah pesertanya sudah bisa mencapai 1.000 orang. Sebab, pada tahun tersebut, juga akan melibatkan ASN dan Non ASN yang berada dilingkup Kota Kabupaten se Jabar.
"Semua ingin ikut. Sebab kegiatan ini adalah ajang silaturahmi bagi para ASN," kata dia.
Touring, star di Jembatan Kuning Kamojang dan finis di Pondok Seni Pangandaran.
"Kita berangkat pagi, dan sampai disana Malam," katanya.
Dilokasi, peserta tidak langsung tidur, tetapi kumpul-kumpul dulu untuk sosialisasi.
"Kegiatan bakti sosialnya sendiri, baru dilakukan besok. Yaitu dengan membersihkan pantai, dan merehabilitas rumah warga," katanya.
Adrian juga mengatakan, acara Gesat Rider tidak membedakan mana pejabat mana staf, sebab bila sekat itu tetap ada, sebab kegiatan ini tujuannya untuk mempererat hubungan silaturahmi antara ASN dan Non ASN yang ada dilingkungan Pemprov Jabar.
Jadi, bila datang atau ikut andil dalam kegiatan ini, dijamin ASN dan Non ASN yang terlibat di dalamnya akan merasa enjoy. "Bisa menghilangkan, kepenatan dalam bekerja, Itu juga makanya kegiatan ini diberi tema Bersatu Bermanfaat.